Definisi dan penjelasan lengkap dari adaptasi morfologis pada mahluk hidup
Semarangin - Adaptasi Morfologis adalah adaptasi mahluk hidup dengan perubahan bentuk dan struktur organ tubuh sesuai dengan kegunaannya.
Images beberapa contoh paruh burung
Adaptasi tumbuhan untuk memperoleh makanannya.
Contohnya :
Contohnya :
- Pohon padi akan mematikan airnya jika kekurangan air.
- Daun cemara berdaun runcing, untuk mengurangi penguapan.
- Pohon teratai berdaun lebar dan tipis untuk menguapkan kelebihan air dan untuk terapung diatas air.
- Kaktus berbatang tebal dan berlapis lilin dan daunnya kecil untuk mengurangi penguapan.
Adaptasi hewan untuk memperoleh makananya.
Contohnya :
- Burung pelikan memiliki paruh yang mengantong untuk menciduk ikan.
- Burung Curlew berparuh panjang dan melengkung untuk mencari makanan yang ada di dalam lumpur.
- Burung Flamingo memiliki paruh lebar dan berjumbai untuk menyaring lumpur dan air serta untuk menahan tumbuhan dan hewan yang tertangkap.
- Burung elang dan alap-alap berparuh tajam dan bengkok untuk mencabik mangsanya.
- Burung kakak tua berparuh bengkok untuk memecah biji jagung dan buah kemiri.
- Burung penangkap tiram berparuh kuat dan tajam untuk memahat tiram yang sedikit terbuka.
- Burung pecuk ular berparuh runcing dan panjang untuk menombak ikan.
- Kaki burung elang memiliki kaki menyerupai kait untuk mencabik dan memegang mangsanya.
- Kaki itik liar dan belibis memiliki selaput untuk berenang sambil mencari makan.
- Gigi hewan herbivora ( misal : kuda, sapi, rusa, dll ) memiliki gigi seri untuk merenggunt dan gigi geraham untuk mengunyah namun tidak memiliki taring.
- Gigi hewan karnivora ( misalnya : macan, kucing, serigala, rubah merah dll ) memiliki taring yang tajam besar dan kuat untuk merobek, memotong dan mengunyah.
- Kupu-kupu memiliki belalai penghisap untuk menghisap madu di bunga.
- Nyamuk memiliki belalai penusuk dan penghisap.
Related Post :
Copyright © 2009, Septian Aji S.
http://petualangankuliner.com
Copy Paste Copyright :
0 Response to "Adaptasi Morfologis"
Post a Comment